Selasa, 04 September 2012

TEKTONIK LEMPENG

Bumi kita ini terbentuk 4,6 Milyar tahun yang lalu dengan panjang jari-jari ± 6370 Km. Pada awalnya, teori tektonik lempeng dihasilkan dari usaha banyak ahli ilmu kebumian selama puluhan tahun. Bukti yang sangat penting untuk teori ini datang dari aplikasi teknologi dalam mempelajari geologi lantai samudra, gempa bumi dan kemagnetan batuan. Dengan konsep utama Pengapungan Benua (Continental Drift).

 Alfred Wegener(1920) ahli meterologist dari Jerman, menjelaskan persamaan garis pantai Benua Amerika dan
Afrika yang disimpulkan pemisahan terjadi akibat pembukaan laut Atlantik, dan didukung oleh persamaan endapan geologi (glacial), sejarah geologi, persamaan fossils flora dan fauna, dan persamaan struktur geologi batuan.



Wegener percaya bahwa hubungan geologi dan proses pembentukan pegunungan dapat dihubungkan dengan pengapungan benua. Pada awalnya seluruh daratan di bumi ini menyatu membentuk satu benua (Supercontinent), bernama Pangea yang dikelilingi oleh satu samudra dengan nama Panthalasa.
 Proses pemisahan benua terjadi pada 100 Juta tahun silam. Himalaya terjadi karena pergerakan ke utara benua India yang akhirnya bertabrakan dengan Asia. Karena tidak berhasil memecahkan masalah gaya penyebab pergerakan benua. Wegener mengusulkan kombinasi rotasi bumi atau gaya pasangsurut matahari dan bulan yang menyebabkan pergerakan benua melalui lautan. Harlod Jeffreys, ahli fisika dari Inggris membuktikan bahwa gaya pasang-surut terlalu kecil untuk bisa menggerakan benua. Setelah ini teori ini dilupakan oleh banyak ahli ilmu kebumian sampai pada tahun 1950 setelah penelitian sifat kemagnetan batuan berkembang. Alexander du Toit (1930), mengusulkan dua supercontinent;  diutara Laurasia (North America dan Eurasia) dan selatan Gondwana (South America, Africa, India, Australia and Antarctica.
Pada hakekatnya hipotesa pengapungan benua adalah suatu hipotesa yang menganggap bahwa benua-benua yang ada saat ini dahulunya bersatu yang dikenal sebagai super-kontinen yang bernama Pangaea. Super-kontinen Pangea ini diduga terbentuk pada 200 juta tahun yang lalu yang kemudian terpecah-pecah menjadi bagian-bagian yang lebih kecil yang kemudian bermigrasi (drifted) ke posisi seperti saat ini.

Bukti bukti tentang adanya super-kontinen Pangaea pada 200 juta tahun yang lalu didukung oleh fakta fakta sebagai berikut:
Kecocokan / kesamaan Garis Pantai :
Adanya kecocokan garis pantai yang ada di benua Amerika Selatan bagian timur dengan garis pantai benua Afrika bagian barat. Kedua garis pantai ini apabila dicocokan atau dihimpitkan satu dengan lainnya akan berhimpit. Wegener menduga bahwa kedua benua tersebut pada awalnya adalah satu. Berdasarkan adanya kecocokan bentuk garis pantai inilah kemudian Wegener mencoba untuk mencocokkan semua benua-benua yang ada di muka bumi.

Persebaran Fosil :
Diketemukannya fosil-fosil yang berasal dari binatang dan tumbuhan yang tersebar luas dan terpisah di beberapa benua :
  1. Fosil Cynognathus, suatu reptil yang hidup sekitar 240 juta tahun yang lalu dan ditemukan di benua Amerika Selatan dan benua Afrika.
  2. Fosil Mesosaurus, suatu reptil yang hidup di danau air tawar dan sungai yang hidup sekitar 260 juta tahun yang lalu, ditemukan di benua Amerika Selatan dan benua Afrika.
  3. Fosil Lystrosaurus, suatu reptil yang hidup di daratan sekitar 240 juta tahun yang lalu, ditemukan di benua benua Afrika, India, dan Antartika.
  4. Fosil Clossopteris, suatu tanaman yang hidup 260 juta tahun yang lalu, dijumpai di benua benua Afrika, Amerika Selatan, India, Australia, dan Antartika.
Pertanyaannya adalah, bagaimana binatang-binatang darat tersebut dapat bermigrasi menyeberangi lautan yang sangat luas serta di laut yang terbuka? Boleh jadi jawabannya adalah bahwa benua-benua yang ada sekarang pada waktu itu bersatu yang kemudian pecah dan terpisah-pisah seperti posisi saat ini.

Kesamaan Jenis Batuan :
Jalur pegunungan Appalachian yang berada di bagian timur benua Amerika Utara dengan sebaran berarah timur laut dan secara tiba-tiba menghilang di pantai Newfoundlands. Pegunungan yang umurnya sama dengan pegunungan Appalachian juga dijumpai di British Isles dan Scandinavia. Kedua pegunungan tersebut apabila diletakkan pada lokasi sebelum terjadinya pemisahan / pengapungan, kedua pegunungan ini akan membentuk suatu jalur pegunungan yang menerus.

Dengan cara mempersatukan / mencocokan kenampakan bentuk-bentuk geologi yang dipisahkan oleh suatu lautan memang diperlukan, akan tetapi data-data tersebut belum cukup untuk membuktikan hipotesa pengapungan benua (continental drift). Dengan kata lain, jika suatu benua telah mengalami pemisahan satu dan lainnya, maka mutlak diperlukan bukti-bukti bahwa struktur geologi dan jenis batuan yang cocok/sesuai. Meskipun bukti-bukti dari kenampakan geologinya cocok antara benua-benua yang dipisahkan oleh lautan, namun belum cukup untuk membuktikan bahwa daratan/benua tersebut telah mengalami pengapungan.

Bukti Paleoclimatic (Iklim Purba) :
Para ahli kebumian juga telah mempelajari mengenai ilklim purba, di mana pada 250 juta tahun yang lalu diketahui bahwa belahan bumi bagian selatan pada zaman itu terjadi iklim dingin, di mana belahan bumi bagian selatan ditutupi oleh lapisan es yang sangat tebal, seperti benua Antartika, Australia, Amerika Selatan, Afrika, dan India. Wilayah yang terkena glasiasi di daratan Afrika ternyata menerus hingga ke wilayah ekuator. Akan tetapi argumentasi ini kemudian ditolak oleh para ahli kebumian, karena selama perioda glasiasi di belahan bumi bagian selatan, di belahan bumi bagian utara beriklim tropis yang ditandai dengan berkembangnya hutan rawa tropis yang sangat luas dan merupakan material asal dari endapan batu bara yang dijumpai di Amerika bagian timur, Eropa dan Asia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar